Edisi Agustus 2020

Metrodata Newsletter
Halo Pelanggan Metrodata,
Insite Metrodata adalah newsletter bulanan Metrodata Group untuk menginformasikan perkembangan Metrodata kepada para Stakeholder.
Semester I-2020 MTDL Bukukan Laba Bersih Rp 156 Miliar
 
Metrodata berhasil mencatatkan kinerja positif pada Semester I-2020 dengan membukukan laba bersih sebesar Rp 156,0 miliar (naik 2,3%). Dengan pendapatan Rp 6,20 triliun (naik 0,8%) di periode yang sama, laba kotor mencapai 571,2 miliar (naik 11,7%).

Pendapatan bertumbuh seiring dengan permintaan akan produk, layanan, dan infrastruktur IT yang terus meningkat ditengah pemberlakuan sistem WFH dan new normal.

Perseroan menaikan anggaran belanja modal mencapai Rp 450 miliar (naik 73%). Metrodata juga baru saja menerima penghargaan Investor Award 2020 sebagai Emiten Terbaik di Sektor Elektronika.
Baca Selengkapnya
PT Metrodata Electronics Tbk Raih Best Listed Companies 2020 Sektor Elektronika

PT Metrodata Electronics Tbk memperoleh penghargaan sebagai Investor Award 2020: Emiten Terbaik - Sektor Elektronika. Penghargaan ini merupakan pengakuan atas kinerja positif Metrodata di tahun 2019 serta bukan hanya terbukti survive dari terpaan krisis karena Covid-19, juga menunjukkan revive dan berkembang.

Penghargaan ini diumumkan pada ajang Best Listed Companies 2020 yang disiarkan secara langsung di BeritaSatu News Channel, Selasa, 21/7/2020.
Baca Selengkapnya
MII Menangkan Indonesia 2020 Microsoft Partner of the Year Award
 
Mitra Integrasi Informatika memenangkan penghargaan bergengsi sebagai Indonesia 2020 Microsoft Partner of the Year 2020 Award. Penghargaan ini merupakan pengakuan atas kinerja positif MII dalam meningkatkan pertumbuhan bisnis Microsoft di tahun buku 2020. Sebagai salah satu System Integrator terbesar, MII terus mendorong transformasi digital bersama Microsoft dan memberdayakan para pelanggan.

Prestasi ini diumumkan pada ajang Microsoft Inspire 2020 digital experience pada tanggal 21-22 July 2020.
Baca Selengkapnya
Trend Micro Menunjuk SMI sebagai Authorized Distributor
 
Dengan penunjukan ini SMI memperluas pendistribusian solusi keamanan Trend Micro yang inovatif dan terintegrasi baik untuk network, endpoint, cloud atupun lingkungan hybrid, yang ditujukan bagi lintas industri dan akan menyasar pangsa pasar Small, Medium Enterprise.
Baca Selengkapnya
Metrodata Training: Tingkatkan Kemampuan Anda saat Pandemi
 
Jangan biarkan pandemi Covid-19 menghambat proses upskill knowledge dalam perusahaan. Metrodata Training memberikan solusi pembelajaran dan sertifikasi online yang lengkap, mudah, dan aman mulai dari technical training seperti Database, Network, Cyber Security, Programming, Application, sampai business user training seperti office, security awareness, fundamental IT.

Informasi lebih lengkap mengenai modul dan jadwal pelatihan bisa mengunjungi website kami http://www.metrodata-training.com/promotion serta temukan berbagai webinar dan informasi menarik lainnya akun Instagram Metrodata Academy @metrodataacademy
Baca Selengkapnya
Hubungi Kami
Mengontrol Pembelanjaan Procurement dengan Menggunakan Oracle NetSuite

PT Lintas Marga Sedaya adalah perusahaan yang memegang hak konsesi jalan tol Cikopo - Palimanan (Cipali). Tantangan yang dihadapi LMS adalah belum terintegrasinya aktivitas pembelian (Procurement) untuk kebutuhan operasioanlnya dengan Finance, dan spending control dilakukan secara manual menggunakan spreadsheet.

Sistem lama juga belum mendukung mobile approval. Sehingga untuk proses persetujuan apabila terjadi pembelian melebihi anggaran, perlu menunggu manual report dari Budget Controller. LMS memilih Oracle Netsuite sebagai ERP yang dapat menjawab kebutuhan tersebut, dan menggandeng Metrodata sebagai tim implementasinya.
Baca Selengkapnya
Pemanfaatan Oracle EBS Dalam Membantu Produktifitas Industri Manufaktur Perhiasan

Sebagai perusahaan yang bergerak dalam industri Manufaktur Perhiasan Logam Mulia terbesar di Bandung, perusahaan ingin memiliki fondasi yang mampu menopang perkembangan perusahaan menuju kegiatan operasional yang lebih profesional dan terorganisir, serta memperkuat fokus perusahaan untuk tumbuh.

Oracle E-Business Suite telah digunakan sejak tahun 2014, kini perusahaan membutuhkan perencanaan produksi yang lebih akurat dan proses operasional yang lebih cepat, sehingga perlu melakukan enhancement di beberapa modul Oracle Inventory, Order Management, dan Discrete Manufacturing serta otomatisasi sistem dan planning yang lebih akurat dan cepat
Baca Selengkapnya
Mandala Multifinance: OrangE HRMS, Menyelaraskan Proses Bisnis Agar Lebih Efektif dan Efisien

Seiring berkembangnya teknologi, Mandala Multifinance turut memanfaatkan trend tersebut. Dalam program digitalisasi salah satu fokus nya adalah Mandala Multifinance ingin melakukan efektifitas dan efisiensi agar dapat memberikan pengalaman terbaik kepada seluruh pelanggan melalui peningkatan kemampuan pada setiap karyawan yang ada agar dapat memberikan experience yang lebih baik kepada pasar.

Mandala Multifinance menggandeng Metrodata Group sebagai partner untuk merealisasikan Implementasi OrangE HRMS. 
Baca Selengkapnya
Tingkatkan Keamanan Dari Ancaman Serangan Siber dengan Trend Micro

Dengan makin berkembangnya pemanfaatan cloud dan aplikasi yang terkoneksi jaringan, maka isu keamanan makin menjadi kritikal. Jasa Marga, perusahaan yang bergerak di industri infrastruktur, menyadari hal itu dan mencari solusi keamanan untuk menjaga aset informasinya.

Trend Micro dipilih karena memiliki solusi Deep Security untuk proteksi hybrid cloud yang modul-nya bukan hanya anti-malware biasa. Smart Protection Complete memberikan proteksi secara menyeluruh dari sisi Endpoint dan Email, untuk semua platform. Selain itu breach detection system diimplementasikan agar setiap solusi dapat terintegrasi satu sama lain sehingga proteksi pada environment dapat menyeluruh.
Baca Selengkapnya
PT. Sayap Mas Utama (Wings Group) – Implementasikan SAP ECC Modul PM 

PT Sayap Mas Utama (Wings Group) memiliki lebih dari 30 jenis produk dan telah menggunakan SAP ECC. Modul yang telah diimplementasikan sebelumnya adalah HCM, MM, WM, PP, QM, SD & FICO, sedangkan untuk modul PM (Plant Maintenance) belum diimplementasikan.

Modul PM diimplementasikan antara lain untuk proses approval, penjadwalan dan pengelolaan sumberdayanya, prioritas, pengelolaan dokumen dan suku cadang, pembelian material yang terkait, dll.
Baca Selengkapnya
#Solutions


 
Pengenalan Dasar Tata Kelola TI
Tata Kelola Teknologi Informasi merupakan tanggung jawab dari board of director (BOD) dan executive management yang terdiri dari: kepemimpinan, struktur organisasi, dan proses untuk memastikan bahwa TI dapat mendukung dan selaras dengan strategi dan tujuan organisasi. Tata kelola TI terdiri dari beberapa area yaitu strategic alignment, value delivery, risk management, resource management, dan performance measurement.
Lebih Lanjut

ServiceNow - Membantu Tempat Kerja Buka Kembali dengan Aman
ServiceNow merilis Safe Workplace yang terdiri atas empat aplikasi dan dasbor yang dirancang untuk membantu perusahaan mengelola langkah-langkah penting untuk mengembalikan karyawan ke tempat kerja dan mendukung kesehatan dan keselamatan semua orang.
Lebih Lanjut
Apakah Microsoft 365 itu? 
Microsoft 365 adalah layanan langganan yang memastikan Anda selalu memiliki alat produktivitas modern terbaru dari Microsoft. Microsoft 365 memiliki paket untuk penggunaan di rumah dan pribadi, serta untuk bisnis kecil dan menengah, perusahaan besar dan sekolah.
Lebih Lanjut
SAP BW ARCHIVING
Tantangan utama perusahaan adalah basis data SAP Business Warehouse (BW) yang berkembang pesat. Besarnya data membuat kinerja pengambilan data menjadi lambat. SAP BW Archiving mengoptimalkan invstasi SAP BW dengan Management Siklus Informasi (Pengarsipan Data).
Lebih Lanjut
Solusi VDI & DaaS Membuat Kita Bekerja Semakin Nyaman, Dari Mana Saja
Menginstal aplikasi baru, mengelola pembaruan, dan menyediakan para pengguna standarisasi desktop untuk kebutuhan professional menjadi tantangan cukup berat. Dan isu security makin membuat kompleks. Karena itu tim TI semakin beralih ke Virtual Desktop Infrastructure (VDI) dan Desktop-as-a-Service (DaaS). 
Lebih Lanjut
UNIARCH, Just Plug & Play
Uniarch menyediakan solusi menyeluruh bagi pelanggan untuk memenuhi kebutuhan dasar keamanan CCTV mereka, terutama kebutuhan untuk resolusi tinggi atau kinerja pencahayaan rendah. Dengan teknologi plug & play, kita tidak perlu lagi mengkonfigurasi, dan gambar akan tampil secara instan ketika IPC dan NVR terhubung.
Lebih Lanjut
Industrial Strength OT and IoT Security and Visibility
Solusi Nozomi Networks ini dapat digunakan di berbagai macam area atau lingkungan untuk menunjang asset discovery, network visualitzation, dan accelerated security. Nozomi Network menyediakan solusi network yang terbagi menjadi Produk and Subscription. Produk terdiri dari Nozomi Networks Guardian dan Central Management Console....
Lebih Lanjut
#Webinar
Optimizing your existing SAP Business Warehouse 
Your Data Continue to Growth? No Problem!
Optimizing your existing SAP Business Warehouse 

Date: Wednesday, 5 August 2020
Time: 11.00 – 12.00 WIB

More Info
.
SAP BPC - Group KPI Reporting Made Simple
Having difficulties in discussing, budgeting, predicting, consolidating and sharing views financial information throughout the organization. SAP BPC can help you.

Date: Wednesday, 12 August 2020
Time: 11.00 – 12.00 WIB

More Info
.
#Webinar Soltius lainnya
Pure Storage: Teknologi Unggul untuk Mendukung Platform VMware dan Database Oracle
Pure Storage merupakan platform data terpercaya untuk solusi VMware & database Oracle, dilengkapi dengan kemampuan virtualisasi terintegrasi dan otomatisasi.

Date: Rabu, 5 Agustus 2020
Time: 10.00 – 11.30 WIB

More Info
.
Tableau visual Analytics: Transformasikan Data Menjadi Knowledge
Pemanfaatan teknology Visual Analytics untuk membantu perusahaan mentransformasikan data menjadi knowledge, hingga informasi. Disertai Live Demo.

Date: Rabu, 5 Agustus 2020
Time: 14.00 – 15.30 WIB

More Info
.
Aecorsoft: Mengintegrasikan SAP dengan Azure Data Warehouse & Power BI
Aecorsoft mengintegrasikan ERP SAP dengan Azure SQL yang dikombinasikan dengan visual data mentransformasikan data menjadi informasi untuk keputusan bisnis.

Date: Kamis, 6 Agustus 2020
Time: 10.00 – 11.30 WIB

More Info
.
#Webinar MII-Metrodata lainnya
Qiscus: Winning in the Low Touch Economy
The new normal with low touch point interactions has created significant changes in customer habits and expectations. Customers' purchasing habits are shifting towards digital and online-based platforms.

Date: Wednesday, 5 August 2020
Time: 15.30 – 17.00 WIB

More Info
.
TeamViewer: Remote Support with Augmented Reality
Resolve IT help requests remotely, as though you were troubleshooting in person.

Date: Thursday, 6 August 2020
Time: Start at 14.00 WIB

More Info
.
#Webinar SMI lainnya
LinkedIn
Instagram
Facebook
Website
Email